Kondisi Geopolitik Bengkulu Aman Menjelang Pemilu 2024

DAERAH, PEMILU, POLITIK81 Dilihat
banner 468x60

IDNPERS.COM, BENGKULU – Kepala Kesatuan Bangsa dan Politik (Kesbangpol) Provinsi Bengkulu, M Ridwan Arif, M.Ph, menyatakan bahwa kondisi geopolitik di Bengkulu saat ini dinilai aman dan kondusif menjelang Pemilihan Umum (Pemilu) 2024.

MenurutRidwan Arif, meskipun Indonesia berada dalam masa tahun politik yang ditandai oleh kontestasi Pemilu, Bengkulu tidak mengalami masalah serius terkait dengan situasi politik. “Situasi dan kondisi masyarakat dalam menghadapi Pemilu tidak ada masalah ya, dan untuk sementara damai-damai saja,” ungkapnya usai melakasanak Audensi Direktur Utama Telkom, di Gedung Balai Raya Semarak Bengkulu, Rabu (07/02/24).

banner 336x280

Ridwan juga menambahkan bahwa meskipun terdapat kegiatan politik yang ramai di media sosial, masyarakat Bengkulu sudah terkondisikan dengan baik. Keamanan masyarakat dijaga dengan baik, dan tingkat persaudaraan yang tinggi telah ditanamkan di antara seluruh elemen masyarakat.

Lebih lanjut, Ridwan menggaris bawahi pentingnya kesabaran dan penerimaan terhadap hasil Pemilu. Dia menegaskan bahwa semua kandidat yang berpartisipasi dalam kontestasi Pemilu dianggap sebagai orang-orang terbaik, dan masyarakat didorong untuk menerima hasil Pemilu dengan lapang dada.

“Dalam konteks demokrasi, siapa pun yang terpilih akan diterima bersama-sama,” tutupnya.

banner 336x280

Komentar